Direktur AP Buildings Apresiasi Tim Building Management di Pemkot Bekasi

Bekasi (25/11/2022) - Direktur AP Buildings, Belakora dan perwakilan manajemen mengunjungi Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi dalam rangka memberi apresiasi secara langsung kepada AP Building-Manager, M. Bustanul Ulum yang telah menginisiasi program Aviary. Kunjungan ini disambut oleh Kepala Bagian Umum Setda Kota Bekasi, Imas Asiah bersama jajaran pejabat terkait.

Baca juga: Aviary Berbahan Daur Ulang Jadi Destinasi Rekreasi Baru Pemkot Bekasi 

Langit-mendung dan rintik-hujan sempat mengancam kunjungan tersebut, meski demikian tidak menyurutkan semangat direksi dan manajemen untuk melanjutkan rencana. Pertemuan berlangsung hangat, dimulai dengan diskusi di ruang kerja Kabag Umum. Imas menyampaikan sejumlah program yang sudah direncanakan, yang sedang berlangsung, dan yang akan dilaksanakan oleh Pemkot Bekasi. Salah satunya yaitu program sosial untuk meringankan beban korban bencana gempa yang terjadi di Cianjur baru-baru ini.

Seolah “semesta mendukung”, tidak terlalu lama setelah rombongan tiba di lokasi, cuaca menjadi lebih bersahabat. Diskusi singkat pun dilanjutkan dengan kunjungan menuju situs Aviary. Setelah sambutan-sambutan, Belakora menyerahkan piagam kepada Ulum secara langsung, disaksikan para pejabat Pemkot Bekasi dan rekan-rekan AP Building-Management Team.

Belakora menyampai rasa bangga yang luar biasa atas terwujudnya program Aviary. Beliau berharap kreasi ini bisa memberi efek positif jangka-panjang. Selain itu beliau juga berharap ini bisa menjadi inspirasi bagi para AP Building-Managers. Ide ini juga bisa terlaksana berkat sambutan dan dukungan luar biasa dari pihak Bagian Umum Setda Kota Bekasi.

Sesi penyerahan piagam tersebut dilanjutkan dengan foto-bersama dan kunjungan ke berbagai titik rekreasional dan fungsional lain di kawasan Pemkot Bekasi. Mulai dari area pembibitan tanaman (plant nursery); danau-buatan yang dikelilingi “jogging-track”, kursi-kursi dan “fitness-center”; taman luas yang berisi pohon-rindang, area-lesehan, dan pedestrian dengan lorong ornamen lampu-hias; hingga area Tanaman Obat Keluarga (TOGA). [AP Marcomm Dept.]

Untuk request diskusi High-Performance Building Operation & Maintenance (Engineering, Housekeeping, Landscaping, Security, dsb) segera hubungi AP Buildings WhatsApp.